Forkopimda Tinjau Kesiapan TPS di Kota Denpasar
Selasa, 26 November 2024 22:03 WITA

Forkopimda Kota Denpasar saat meninjau pembuatan TPS di Denpasar.
Males Baca?DENPASAR - Pemerintah Kota Denpasar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Denpasar memantau kesiapan pembuatan Tempat Pemungutan Suara (TPS) guna mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024, Selasa (26/11/2024).
Peninjauan diawali dengan menyasar TPS Banjar Belong Gede, Kecamatan Denpasar Utara, dilanjutkan dengan melaksanakan peninjauan TPS di Banjar Gemeh Kecamatan Denpasar Barat. Untuk Kecamatan Denpasar Selatan peninjauan dilaksanakan di Banjar Kertasari, Kelurahan Panjer. Sementara di Kecamatan Denpasar Timur peninjauan dilaksanakan di Banjar Tanjung Bungkak Kaja, Desa Sumerta Kelod.
Dalam kesempatan tersebut, Forkopimda bersama rombongan meninjau satu persatu sarana dan prasarana yang menjadi kelengkapan TPS. Mulai dari lokasi bilik suara, tempat duduk saksi, lokasi kotak suara hingga tempat tinta pemilih.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Denpasar, Anak Agung Ngurah Gede Darma Putra Atmadja mengatakan, pemantauan ini dilaksanakan guna memastikan seluruh persiapan di TPS sudah terlaksana dengan baik serta sesuai dengan aturan yang berlaku. Hal ini berkaitan dengan denah memilih yang harus disesuaikan serta pendistribusian logistik, sehingga proses pemungutan suara dapat berjalan dengan lancar.
Darma Putra juga mengajak seluruh masyarakat yang sudah berhak memilih untuk menggunakan hak pilih di TPS. Hal ini lantaran perhelatan Pemilu merupakan tonggak penting dalam menentukan arah pembangunan kedepan.
"Iya harus menggunakan hak pilih, jangan Golput, karena Pemilu sangat penting sekali dan kita harus berperan aktif karena pembangunan-pembangunan ini tergantung kita," ungkap Darma Putra.
Pemkot Denpasar, lanjut Darma Putra, juga mengimbau kepada masyarakat untuk bersama menjaga kondusifitas agar Pemilu berjalan aman, lancar dan damai sesuai dengan asas Pemilu Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil (luberjurdil).
"Kita berharap masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik dan bijak, siapapun pilihannya yang terpenting Denpasar tetap aman, damai dan kondusif, sehingga dapat mendukung pembangunan berkelanjutan menuju Denapasar Maju," ujarnya.
Terkait kesiapan, Darma Putra mengatakan bahwa berdasarkan laporan dari KPU Kota Denpasar bahwa secara umum persiapan pemungutan suara telah maksimal. Dimana, seluruh logistik sudah didistribusikan ke desa/kelurahan, dan saat ini sedang persiapan di masing-masing TPS.
{bbseparator}
"Menurut KPU semua logistik sudah didistribusikan, sekarang tinggal persiapan di TPS-TPS, utamanya masalah denah yang harus disesuakian dengan aturan," jelasnya
Sermentara, Ketua KPU Kota Denpasar, Dewa Ayu Sekar Anggraeni menegaskan kesiapan seluruh TPS yang jumlahnya sebanyak 1.001 yang tersebar di empat kecamatan dalam menyambut Pilkada Serentak 2024. Sehingga, kata Sekar, kemungkinan terjadinya masalah dapat diminimalisir. Selain itu, pihaknya juga telah memastikan 510.011 masyarakat yang telah terdaftar dalam DPT dapat menggunakan hak pilihnya.
"Dengan segala persiapan yang terus kami maksimalkan, tentunya kami berharap pelaksanaan pikada tahun 2024 ini dapat berjalan lancar, sukses dan kondusif, serta tentunya sesuai dengan aturan dengan tetap menjunjung tinggi asas langsung, umum, bebas, dan rahasia," terang Sekar Anggaraeni.
Berita Lainnya

BREAKING NEWS: Sikat Uang Proyek, Kadis PUPR Papua Barat Resmi Ditahan

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

Teluk Bintuni Berduka, Lepas Kepergian ‘Bapak Pemekaran Kampung’ Daniel Asmorom

Sidang MK Teluk Bintuni Dijadwalkan 15 Januari, Keluarga Besar DAMAI Nyatakan Solid

Bendahara JMSI: Rencana Kenaikan PPN 12% Harus Dikaji Ulang

Paslon DAMAI Optimistis Gugatan PHPU Pilkada Teluk Bintuni Lolos ke Sidang Pembuktian MK

KPK Sita Tanah dan Apartemen Hasil Korupsi Milik Konglomerat Donald Sihombing

KPK Endus Keterlibatan Japto PP dan Ahmad Ali terkait Gratifikasi Metrik Ton Batubara

KPK Sita Bukti Korupsi Dana CSR BI dari Rumah Politikus Gerindra Heri Gunawan

Total Uang yang Disita KPK dari Rumah Ketum PP Japto Soerjosoemarno Rp56 Miliar

KPK Bongkar Peran Hasto Kristiyanto di Kasus Suap Komisioner KPU

Kerap Peras Pejabat, Pegawai 'KPK' Gadungan Ditangkap

Komentar