KPK Sita Bukti Dugaan Korupsi dari Rumah Bupati Situbondo
Kamis, 29 Agustus 2024 06:40 WITA

Jubir KPK, Tessa Mahardhika di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis (29/8/2024). (Foto: Satrio/MCW)
Males Baca?JAKARTA - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita sejumlah bukti dugaan suap maupun gratifikasi di lingkungan Pemkab Situbondo, Jawa (Jatim). Bukti yang disita tersebut berupa data elektronik dan dokumen.
Bukti-bukti tersebut berhasil diamankan tim penyidik usai menggeledah sejumlah lokasi di Kabupaten Situbondo pada Rabu (28/8/2024). Adapun, salah satu lokasi yang turut digeledah yakni rumah dinas Bupati Situbondo, Karna Suswandi (KS).
“Rekan-rekan penyidik telah melaksanakan kegiatan penggeledahan. Informasi yang kami terima di rumah dinas bupati dan kantor ya,” kata Jubir KPK, Tessa Mahardhika di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis (29/8/2024).
"Untuk hasil dari penggeledahan tersebut, didapat barang bukti melalui penyitaan berupa barang bukti elektronik serta beberapa dokumen terkait pengadaan di Pemkab Situbondo," sambungnya.
KPK bakal langsung menganalisa keterkaitan barang bukti yang disita dengan kasus korupsi di Situbondo. Selanjutnya, tim penyidik bakal memeriksa sejumlah saksi dan tersangka untuk mendalami alat bukti yang telah disita.
"Akan dilakukan pemanggilan saksi-saksi dan tersangka untuk mengklarifikasi dokumen-dokumen atau alat bukti yang sudah dilakukan penyitaan tersebut," ungkapnya.
Diketahui sebelumnya, KPK sedang mengusut kasus baru terkait dugaan korupsi di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo. KPK juga telah menetapkan dua orang pejabat Pemkab Situbondo sebagai tersangka.
Adapun, kedua orang yang dikabarkan telah ditetapkan sebagai tersangka tersebut yakni, Bupati Situbondo Karna Suswandi (KS) dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Eko Prionggo (EP).
Adapun, dugaan korupsi yang sedang disidik yakni dugaan penerimaan hadiah atau janji terkait pengelolaan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) serta pengadaan barang dan jasa di Pemerintah Kabupaten Situbondo tahun 2021–2024.
Reporter: Satrio
Berita Lainnya

Perjuangan DAMAI Berakhir di MK, Serukan Persatuan untuk Membangun Teluk Bintuni

JMSI Rayakan HUT ke-5 di Banjarmasin, Luncurkan Program Literasi ‘JMSI Goes To School’

Teluk Bintuni Berduka, Lepas Kepergian ‘Bapak Pemekaran Kampung’ Daniel Asmorom

KPK Ulik Peran PT Telkom di Kasus Digitalisasi SPBU Pertamina

Sidang MK Teluk Bintuni Dijadwalkan 15 Januari, Keluarga Besar DAMAI Nyatakan Solid

Periksa Mantan Dirut Telkom Alex J Sinaga, KPK Dalami Dugaan Proyek Fiktif

Bacakan Nota Keberatan, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Singgung Nama Jokowi

KPK Geledah Sejumlah Lokasi di Ogan Komering Ulu

KPK Geledah Kantor Pengacara di Jaksel Telusuri Pencucian Uang SYL

Menteri PKP dan Mensos Sambangi KPK, Ini yang Dibahas

KPK Periksa Mantan Dirut Pertamina Nicke Terkait Korupsi Jual Beli Gas

Kongkalikong Pemda dan Anggota DPRD OKU Korupsi Proyek PUPR

Komentar