Tinggal Menghitung Hari, KPU Toraja Utara Gelar Rapat Koordinasi Pendistribusian Logistik Pemilu

Jumat, 09 Februari 2024 16:11 WITA

Card image

KPU Toraja Utara melaksanakan rapat koordinasi Pendistribusian Logistik pemilu 2024 diToraja Misliana Hotel

Males Baca?

RANTEPAO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Toraja Utara melaksanakan rapat koordinasi dalam rangka pendistribusian logistik Pemilihan Umum 2024 di Toraja Misliana Hotel Jumat (9/2/2024).

Acara tersebut dibuka langsung oleh Ketua KPU Toraja Utara Jan Heri Pakan didampingi Anggota Komisioner KPU  lainya yakni, Divisi Tehnis Penyelenggara Pemilu,  Anggota KPU Toraja Utara Semuel Rianto Tappi, Divisi Hukum dan Pengawasan, Randy Tambing , Divisi Perencanaan ,Data dan Informasi, Furdam Mansyur Batkam, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Harsal Lahiya

Dalam rapat koordinasi PPK dan PPS mendapatkan materi yang dibawakan narasumber dari Pemkab Toraja Utara, Polres Toraja Utara ,Dandim 1414 /Tator dan Kejaksaan.

Ketua KPU Toraja Utara, Jan Heri Pakan memberikan pesan kepada  PPK dan PPS agar senantiasa  dalam melaksanakan tugas kegiatan pendistribusian logistik harus dilakukan dengan serius. 

"Dalam melaksanakan pendistribusian logistik di ppk, pps dan selanjutnya ke TPS, kita akan melaporkan dengan mengunakan aplikasi silog. PPK dan PPS dalam melaksanakan tugas sebagai penyelenggara pemilu jaga integritas " tegasnya.

Sementara itu, Kabag Ops Polres Toraja Utara Marthen Tanngallo mengatakan Polres Toraja Utara akan menyiapkan BKO dari Polda sebanyak 75 personil dalam pengamanan pendistribusian logistik mulai dari gudang hingga ke TPS.

"Pihak kita kekurangan personil dan akan menempatkan pengamanan sesuai dengan Dapil seperti Rantepao, Sopai, Kesu, Sanggalangi ,sesean " Ucapnya.

Sementara itu, Kepala kejaksaan Tana Toraja Erianto L Paudanan dalam materinya tentang PPK dan PPS untuk mahami Tupoksinya.

"PPK dan PPS menjalankan tugas dengan baik sehingga pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik dan berkualitas " Harapnya.

Erianto menyebut, ujung tombak dilapangan untuk penyelenggaraan pemilu 2024 ada di PPK dan PPS . Pihaknya minta PPK dan PPS sebagai ujung tombak supaya betul betul tajam memiliki integritas dan mampu menjalankan tugas dengan baik .

"Negara memberi amanah dan tugas ini dengan tidak sendirian ada Kepolisian ,TNI bersama Kejaksaan yang akan mendampingi PPK dan PPS khususnya berkaitan dengan masalah masalah hukum jika ada hal terjadi," pungkas Erianto.

Reporter: Saldi


Komentar

Berita Lainnya