Pemkab Teluk Bintuni Sosialisasi Pemilu kepada Pemilih Pemula

Kamis, 06 Juli 2023 15:04 WITA

Card image

Sekretaris Kesbangpol Kabupaten Teluk Bintunit memberikan materi kepada peserta sosialisasi. Kamis (6/7/2023). (Foto: Haiser/MCW)

Males Baca?

 

BINTUNI - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Teluk Bintuni melakukan sosialisasi pendidikan politik bagi pemilih pemula. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kemenag RI Kabupaten Teluk Bintuni.

Staf Ahli Bupati Yohanes R Manobi, S.Pi., mewakili Bupati Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw, MT, menyampaikan bahwa
tujuan dari kegiatan sosialisasi ini, untuk membentuk generasi muda.

Khususnya para pemilih pemula yang memiliki peran besar dalam membawa tumbuh kembangnya suatu bangsa. Maka para pemilih pemula tidak hanya kita serahkan pada pendidikan formal saja. 

"Semua komponen yang ada harus ikut serta membangun kondisi yang mapan, kondusif dan menyenangkan supaya para pemilih pemula bisa belajar pendidikan politik sejak dini," tuturnya, Kamis (6/7/2023).

Menurutnya, pendidikan politik yang baik diharapkan akan mampu membangkitkan para generasi muda untuk ikut aktif dalam kegiatan politik, baik secara pasif maupun aktif sesuai dengan kemampuan dan cita-citanya.

Dikatakan, bangsa yang kuat adalah bangsa yang memiliki para pemuda yang mempunyai  masa depan yang cerah. Pemuda yang bisa menorehkan prestasi baik di kancah nasional maupun internasional. 

Untuk mewujudkan para pemuda yang berprestasi tersebut tidak mudah apabila semua komponen yang maupun aktif sesuai dengan kemampuan dan cita-citanya. 

Sehingga para pemilih pemula diharapkan mampu berkontribusi dalam kegiatan politik baik secara aktif maupun pasif. Salah satu bentuk kegiatan politik adalah ikut serta dalam kegiatan Pemilu, Pilkada, Pilkades dan lainya terlebih pada tahun 2024 ada pilkada secara serentak.

"Pilkada merupakan sarana bagi warga negara untuk menyalurkan suaraya untuk memilih pemimpin yang menjabat kekuasaan disuatu daerah selama Iima tahun," ujarnya.


Halaman :

Komentar

Berita Lainnya