Serahkan Dokumen Lahan, Bupati Teluk Bintuni Harap Fasilitas Bandara Babo Ditingkatkan

Senin, 17 Juli 2023 20:14 WITA

Card image

Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw MT, saat penyerahan dokumen lahan Bandara Udara III Babo dari Pemerintah Daerah kepada Kementerian Perhubungan RI, yang diwakili oleh Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandara Babo, Sugeng Hadisiswanto, Senin (17/7/2023). (Foto: Haiser/MCW)

Males Baca?

 

BABO - Lokasi Bandara Udara III Babo cukup penting bagi pelayanan di bidang transportasi udara di Kabupaten Teluk Bintuni, selain Bandar Udara Steenkool atau yang juga dikenal sebagai Bandar Udara Bintuni.

Pernyataan tersebut dilontarkan Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw MT, saat penyerahan dokumen lahan Bandara Udara III Babo dari Pemerintah Daerah kepada Kementerian Perhubungan RI.

Penyerahan dilakukan secara simbolis dan diterima Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandara Babo, Sugeng Hadisiswanto.

Dalam sambutan Bupati mengatakan, dengan adanya penyerahan dokumen kepada Kementerian Perhubungan RI, ia berharap agar dimanfaatkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Tak hanya itu, ia juga meminta agar runway Bandara Babo lebih diperpanjang, dilengkapi dengan fasilitas navigasi, serta keamanan ditingkatkan.

"Karena pada saat kunjungan kerja Wakil Presiden beberapa waktu lalu, pesawat hercules yang membawa mobil Wapres tidak bisa mendarat karena runwaynya pendek," tuturnya, Senin (17/7/2023).

Di lokasi yang sama Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandara Babo Sugeng Hadisiswanto menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni.

Dikarenakan telah mendukung Kementerian Perhubungan dengan menghibakan lahan bandara di Distrik Babo.

Terkait dengan harapan yang disampaikan Bupati Teluk Bintuni, pihaknya akan berupaya untuk mengembangkan fasilitas yang diperlukan.


Halaman :

Komentar

Berita Lainnya