Kepala BPSDMP Kemenhub Beri Wejangan kepada 201 Wisudawan PKTJ Tegal

Kamis, 07 September 2023 19:27 WITA

Card image

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) Kementerian Perhubungan Djoko Sasono, saat menyematkan PIN kepada Wisudawan, Senin (4/9/2023). (Foto: Dok.PKTJ)

Males Baca?

TEGAL -  Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMPKementerian Perhubungan Djoko Sasono menyampaikan sambutan pada acara Sidang Senat Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal, Senin (4/9/2023).

Dalam sambutannya, Djoko Sasono mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan PKTJ Tegal yang telah berhasil menyelesaikan studi. Ia juga mengapresiasi para dosen dan keluarga yang telah mendukung pendidikan para wisudawan.

Djoko Sasono mengatakan, perkembangan dinamika global saat ini telah melahirkan banyak kompleksitas tantangan peradaban masa depan, salah satunya adalah sektor transportasi. Sistem transportasi di Indonesia dituntut untuk bisa berkembang lebih masif, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi secara berkelanjutan.

"Transportasi maju bukan hanya tentang teknologi yang canggih, tetapi juga tentang SDM yang memiliki wawasan luas, etika kerja yang tinggi, dan kemampuan untuk bekerja sama dalam lingkungan yang multikultural," kata pria kelahiran Kediri, Jawa Timur ini.

Ia berharap, para wisudawan dapat menerapkan nilai-nilai tersebut dalam setiap langkah perjalanannya, tidak hanya untuk mencapai kesuksesan pribadi, tetapi juga untuk ikut mendorong kemajuan kolektif.

Djoko Sasono juga berpesan agar para wisudawan terus mengembangkan dan belajar sepanjang hayat, mengimplementasikan agar mampu beradaptasi berbagai perubahan dan menjadi insan perhubungan yang prima, profesional dan beretika.

"Setelah saudara-saudara menyelesaikan pendidikan, PKTJ mengharapkan agar saudara tetap memiliki komitmen terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya dalam hal keselamatan transportasi," ujar Djoko Sasono.

Peraih Penghargaan Wibawa Seroja Nugraha Tahun 2014 ini pun berharap, para wisudawan dapat menjunjung tinggi almamater PKTJ dan menjalankan tugas profesional dengan mendahulukan kesadaran bertanggung jawab terhadap kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Dalam Sidang Senat PKTJ Tegal kali ini, terdapat 201 wisudawan yang terdiri atas 83 orang program studi diploma iv rekayasa sistem transportasi jalan, 58 orang program studi diploma iv teknologi rekayasa otomotif, dan 60 orang program studi diploma iii teknologi otomotif.

Djoko Sasono yakin, para wisudawan dapat mewujudkan cita-cita mereka dan cita-cita orang tua yaitu menjadi insan yang berguna bagi nusa bangsa serta bermanfaat bagi sesama.


Editor: Lan


Komentar

Berita Lainnya