Elemen Masyarakat Adat Tegaskan Dukung PFM sebagai Ketua Dewan Adat Wilayah III Doberay

Senin, 30 Mei 2022 11:26 WITA

Card image

Males Baca?

"Bukan yang tidak mampu entah selama ini di mana ketika masyarakat adat kena masalah tiba-tiba muncul klaim-klaim diri itu sangat memalukan diri sendiri. Apabila ada pemuda yang turut mendukung kegiatan ilegal itu sesungguhnya mereka adalah anak-anak tidak tahu diri dan tidak tahu adat, tidak punya urat malu," ujarnya.

Hal yang sama disampaikan Jefry Aifat, Ketua Ikatan Pemuda, Pelajar dan Mahasiswa Kisor raya ( Aifat) Maybrat yang juga adalah Tokoh Pemuda Maybrat menyatakan bahwa Mananwir Paul Finsen Mayor Ketua DAP Wilayah III Doberay Papua Barat yang diakui.

"Ketika kasus pembantaian di kami punya wilayah Kisor Raya, Aifat,  Kabupaten Maybrat kami lari ke hutan, lapar di dalam hutan, Kaka Paul Finsen Mayor sebagai Ketua Tim Pemantau Kemanusiaan di Maybrat datang bawa sembako, kasih kami punya keluarga yang mengungsi ke hutan belantara, mengungsi ke Kota Sorong, Kabupaten Sorong dan Sorong Selatan," terangnya.

"Kaka pasang badan untuk kami, Kaka tidak takut sedikitpun, kami saksinya semua yang mulut besar selama ini lari, sembunyi tidak bersuara kecuali Kaka Paul Finsen Mayor, jadi demi Tuhan kami tidak akan akui siapapun kecuali Kaka Paul Finsen Mayor Ketua DAP Wilayah Doberay Papua Barat yang Sah," tegasnya.

Pihaknya akan berdiri bersama Paul Finsen Mayor dan mengatakan bahwa apapun yang terjadi ini merupakan harga diri.

"Kaka ada saat kami menangis ketakutan dan lari ke hutan tinggalkan kampung halaman kami. Jadi jangan ada yang ganggu Kaka Paul Finsen Mayor, kami sangat siap untuk ambil tindakan apapun itu," sebutnya.

Sementara Hengky Korwa, Ketua Ikatan Kesatuan Masyarakat Adat Byak SE Papua barat yang juga Wakil Ketua 1 Forum Lintas Suku asli Papua di Sorong Raya menyatakan bahwa Mananwir Paul Finsen Mayor terlalu kuat untuk diganggu.

Sehingga ia meminta berhenti manuver dan semua dukungan para kepala suku se Sorong Raya diberikan untuk Mananwir Paul Finsen Mayor, Ketua DAP Wilayah III Doberay Papua Barat.

Senada, Mama Adolina Kondologit  Ketua LAPEPA Papua Barat (Lembaga Adat perempuan Papua) di Provinsi Papua Barat menyampaikan bahwa siapa yang kerja untuk masyarakat adat selama ini sudah jelas yakni Mananwir Paul Finsen Mayor.


Halaman :

Komentar

Berita Lainnya