KPK: Penyelidikan Formula E Masih Berproses

Sabtu, 13 November 2021 09:53 WITA

Card image

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri

Males Baca?


MCWNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri memastikan bahwa penyelidikan penyelenggaraan ajang balap Formula E di Jakarta masih terus berjalan. KPK belum akan menghentikan penyelidikan tersebut. KPK saat ini justru sedang mendalami berbagai data dan Informasi yang telah dikantongi.

"Kami memastikan penyelidikan KPK terhadap penyelenggaran Formula E masih berproses. Tim penyelidik masih terus mendalami berbagai data dan Informasi, serta mengumpulkan keterangan yang dibutuhkan," kata Ali Fikri melalui pesan singkatnya, Sabtu (13/11/2021).

Ali menyesalkan adanya pihak-pihak yang justru membuat gaduh kerja KPK dalam menyelidiki Formula E. Juru bicara berlatarbelakang jaksa itu mengetahui adanya pihak-pihak yang justru membuat pernyataan kontraproduktif terhadap KPK terkait penyelidikan Formula E.

"Kami harap publik memberi kesempatan KPK untuk fokus bekerja, dan tidak mengembuskan opini maupun kesimpulan-kesimpulan premature yang justru akan kontraproduktif," tegasnya.

Lebih lanjut, Ali juga menekankan bahwa setiap penanganan perkara di KPK tentu tidak bisa dipercepat maupun diperlambat. Seluruhnya, sambungnya, didasarkan pada kecukupan bukti-bukti yang membuat terangnya suatu konstruksi peristiwa pidana korupsi. 

"Oleh karenanya, dukungan publik sangat kami butuhkan di dalam KPK melaksanakan tupoksinya sesuai mekanisme dan aturan hukum yang berlaku," pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, KPK saat ini memang sedang menyelidiki potensi dugaan korupsi terkait penyelenggaraan ajang balap Formula E di Jakarta. Penyelidikan itu dilakukan setelah KPK menerima laporan atau aduan dari masyarakat.

KPK masih mengumpulkan data dan informasi tambahan soal penyelenggaraan Formula E tersebut. Beberapa dokumen sudah dikantongi. Tak hanya itu, KPK juga telah dan akan kembali mengklarifikasi sejumlah pihak ihwal ajang balap internasional yang rencananya digelar di Ibu Kota ini.

Namun, berjalannya waktu, sejumlah pihak justru meminta agar KPK menghentikan penyelidikan terhadap Formula E. Salah satunya, Pakar Hukum Margarito Kamis. Margarito menuding KPK bermain politik karena telah menyelidiki Formula E. (ads)


  • TAGS:
  • Kpk
  • Pajak

Komentar

Berita Lainnya