Pongtiku Square Peleton Cafe Jadi Destinasi Wisata Kuliner di Toraja Utara

Rabu, 27 Desember 2023 07:18 WITA

Card image

Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, meresmikan Pongtiku Square Peleton Cafe yang ditandai dengan pengguntingan pita Selasa (26/12/2023). (Foto: Saldi/MCW)

Males Baca?

RANTEPAO - Pongtiku Square Peleton Cafe resmi dibuka, Selasa (26/12/2023), ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang didampingi oleh Wakil Bupati Frederik V Palimbong dan Dandim 1414 Tana Toraja Letkol Arm Bani Kelana Sepang.

Dalam sambutannya, Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang menyambut baik kehadiran Pongtiku Square Peleton Cafe. Kehadiran tempat wisata kuliner ini dapat menjadi solusi dan icon destinasi wisata kuliner di Toraja Utara.

Bahkan hadirnya Pongtiku Square Peleton Cafe dapat menambah lapangan pekerjaan dan meningkatkan nilai ekonomi masyarakat serta retribusi pajak daerah Toraja Utara. 

Ketua Tim Manajemen Group Pongtiku Square Peleton Café, Jekson Mari mengatakan, pihaknya menyiapkan berbagai fasilitas untuk para pengunjung, di antaranya ruangan VIV (meeting room, pelayanan, dan arisan), souvenir shop, dan restoran Padang. Restoran Padang akan menyajikan berbagai menu makanan Padang yang halal.

"Souvenir shop kami sediakan untuk memberi kemudahan pengunjung pariwisata mendapatkan hasil kerajinan UMKM. Sementara restoran Padang kami sediakan untuk melengkapi yang belum ada di daerah ini," kata Jekson Mari.

Pongtiku Square Peleton Cafe yang berlokasi di Jalan Pongtiku (Poros Rantepao-Makale) Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara ini juga menyediakan tempat parkiran kendaraan dan tempat nongkrong bagi pengunjung yang ingin menikmati makanan dan minuman.

"Kami berharap Pongtiku Square Peleton Cafe ini dapat menjadi tempat wisata kuliner yang favorit bagi masyarakat Toraja Utara dan sekitarnya," kata Jekson Mari didampingi Semli dan Panja.

Hadir pula dalam peresmian ini, Kadis PTSP Toraja Utara, Ketua Bawaslu, Ketua KPU Toraja Utara beserta jajaran pengelola Pongtiku Square Peleton Café.

Reporter: Saldi


Komentar

Berita Lainnya