Pemkot Denpasar Komitmen Tingkatkan Capaian Indeks Pencegahan Korupsi

Selasa, 04 April 2023 21:17 WITA

Card image

Foto bersama pejabat Pemerintah Daerah Wilayah Bali, dalam acara Rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Dan Sosialisasi Pedoman MCP Komisi Pemberantasan Korupsi Tahun 2023, Selasa (4/4/2023). (Foto: Dok.Humas Pemkot Denpasar)

Males Baca?


JAKARTA - Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar akan senantiasa berkomitmen dalam upaya meningkatkan capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) tahun ini, dalam rangka pencegahan korupsi di Kota Denpasar.

Hal itu dikatakan Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana usai menghadiri Rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Dan Sosialisasi Pedoman MCP Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tahun 2023 untuk Pemerintah Daerah di Wilayah Bali. 

"Kami bersama seluruh jajaran di Pemerintah Kota Denpasar akan berkomitmen untuk meningkatkan capaian Indeks pencegahan korupsi,  yang saat ini memiliki nilai Indeks di angka 96," ucapnya, Selasa (4/4/2023). 

"Walaupun sudah cukup tinggi secara nasional, kedepan akan kami akan terus tingkatkan, dalam rangka menciptakan Good Governance," sambungnya didampingi Inspektur Kota Denpasar, Ir. Putu Naning Djayaningsih.

Rapat koordinasi yang digelar di ruang rapat Kantor Badan Penghubung Pemerintah Provinsi Bali di Jakarta dihadiri Direktur Koordinasi dan Supervisi KPK Wilayah V Budi Waluyo.

Kemudian Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bali Muhammad Masykur, dan Perwakilan dari Itjen Kemendagri Joko Kartiko Krisno, beserta Sekda Kab/Kota se-Provinsi Bali.

Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bali Muhammad Masykur mengapresiasi Pemerintah Provinsi/Kabupaten dan Kota se-Bali karena secara umum nilai MCP yang didapatkan di Bali sangat baik. 

"Namun kedepan, nilai capaian MCP KPK juga dapat menggambarkan kondisi riil di lapangan. Sehingga ada korelasi antara nilai dan kondisi nyata," tuturnya.

Lebih lanjut dikatakan, capaian MCP Tahun 2022 Wilayah Bali secara nasional memiliki nilai sangat baik dengan nilai diatas 94, tetapi kedepan perlu ditingkatkan lagi.

Reporter: Agung
Editor: Ady


Komentar

Berita Lainnya





KPK Gelar Festival Film Antikorupsi